Tahukah Kita Siapa Yang Numpang Di Jaringan Kita


Ide membaca email sambil bersantai, minum kopi sambil mendengarkan koleksi MP3, Blogging sambil ngawasin anak… adalah hal yang menarik bagi kita semua...(terutama...bagi klikblogmu aja).

Sayangnya, sebagian besar, wireless tidak memfungsikan fitur keamanan secara maksimal. Hal ini mungkin bukan masalah besar bagi jaringan rumahan, tetapi ada beberapa potensi masalah yang harus kita  pertimbangkan.

Masalah yang paling serius adalah peningkatan pencurian identitas. Jika jaringan kita tidak aman, maka  data pribadi pada wireless kita juga tidak aman.

Pemesanan dan pembayaran buku kita disebuah toko buku online  mungkin telah memberikan kontak dan informasi pembayaran ke hacker yang tidak bermoral!

Hampir setiap kota di mana "WiFi" adalah umum akan memiliki "War Drivers" dan "War Chalkers" di tempat kerja. Mereka adalah orang yang berjalan atau berkeliling kota dengan peralatan nirkabel, mencari jaringan tidak aman. The "Chalkers" kemudian menandainya dengan kapur sehingga orang lain dapat lebih mudah menemukan dan mengeksploitasi jaringan kita.

Tidak semua "War Drivers " adalah hacker, tentu saja. Banyak hanya ingin menggunakan jaringan anda secara gratis, tetapi risiko tinggi jika kita tidak belajar bagaimana mengamankan jaringan kita sendiri. Kita biasanya dapat menemukan sedikit informasi gratis tentang bagaimana untuk mengamankan jaringan di situs produsen router yang kita beli, atau dengan melakukan pencarian di mbah google frase seperti "bagaimana mengamankan jaringan rumahan"

Di luar benar-benar berbahaya, ada juga tetangga  yang mungkin menemukan jaringan kita dengan tidak sengaja, mengamati kegiatan kita dan menggunakan akses internet yang berakibat lambatnya kecepatan jaringan.

Jika kita tidak dapat mengamankan jaringan sendiri, ada banyak perusahaan jasa yang akan melakukannya untuk Anda. ….soo “ Tahukah Kita Siapa Yang Menggunakan Jaringan Kita ??"